WARTABANDUNG.COM, Coblong — Kebakaran melanda pemukiman padat penduduk yang berada di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung. Delapan rumah dilaporkan hangus terbakar.
Seperti informasi yang kami himpun dari warga, kebakaran dimulai setelah azan ashar pada hari Ahad (19/1/2025), lalu sekitar pukul 17.30 WIB api yang membakar 1 rumah warga itu sudah padam dan petugas Diskar PB Kota Bandung masih melakukan pendinginan.
Sekitar 12 mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pemadaman api.
“Kejadian jam 3 sorean, obyek yang terbakar rumah, rumah pada dempet, angin pas badag (besar),” kata Dedi warga sekitar di TKP.
“Asap awalnya datang dari rumah Pak H Romah almarhum, api gatau sumbernya dari mana tapi posisinya di bagian kamar,” tambah Dedi.
Dedi menyebut, dalam kejadian ini ada korban luka bakar dan sudah dilarikan ke rumah sakit.
“Ada korban luka bakar, penghuni rumah, seorang, korban lagi sakit, sudah dibawa ke rumah sakit,” ujarnya.
Kasi Penyelamatan Jhon Erwin menuturkan kejadian ini berawal dari salah satu rumah warga dan merembet ke rumah lainnya yang posisinya berdempetan.
“Telah terjadi kebakaran tepatnya di Jalan Dago Pojok di pemukiman warga, kami terima laporan 15.33, respon time 12 menit dari UPT Utara dan disupport UPT Barat dan dari Mako Pusat,” kata Jhon.
Dari keterangan warga, Jhon mengatakan api langsung membesar. “Api langsung membesar, korban alami luka bakar dan sudah dirujuk ke rumah sakit. Penanganan sekitar satu jam,” ujarnya.
Jhon menyebut petugas menemukan kendala saat melakukan penanganan pasalnya lokasi kejadian ada di pemukiman padat penduduk.
“Kendala di perumahan padat penduduk, kami gelar selang kendalanya akses masuk sempit, tapi bisa melaksanakan pemadaman,” ujarnya.
Jhon belum dapat menerangkan penyebab kejadian karena harus dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian. Begitupun dengan kerugian dalam kejadian ini.
“Untuk itu kurang kita ketahui (penyebab) yang jelas api sudah membesar, ada 8 terbakar, 4 hangus dan 4 terbakar sebagian,” pungkasnya.